idbaca.com - Bagi sebagian orang Move on merupakan hal yang mustahil untuk dilakukan. Banyak orang yang stress karena gagal dalam hubungan cinta lalu tidak bisa melupakan mantan pacar atau Move on. Padahal banyak cara yang bisa kita lakukan untuk bangkit kembali setelah putus cinta, nah saya disini ingin berbagi Tips Ampuh Move on Setelah Putus.
1. Berpikir positif
Anda harus mempunyai pikiran yang positif, jangan berpikir kalau hanya dia seorang lah yang pantas buat anda, dunia ini lebar. Jadi masih banyak kok yang lebih baik dari pada dia. Dan jangan pernah mengingat-ingat tentang dia, seperti kelakuannya. Hal-hal tentang dia harus anda musnahkan dari pikiran.
2. Meyakinkan diri sendiri
Anda harus memiliki keyakinan yang kuat bahwa anda bisa hidup tanpa dia, mungkin jika anda berpisah dengan dia adalah jalan terbaik yang Tuhan berikan untuk anda. Dan anda tidak perlu tahu tentang kehidupannya yang sekarang, jika perlu putuskan semua jalur akses komunikasi dengannya.
3. Mengalihkan pikiran
Sibuk lah diri anda dengan hal-hal yang bisa membuat anda melupakannya, seperti bekerja, shopping, jalan-jalan, bersih-bersih, dan mendengarkan musik yang semangat. Efeknya mungkin tidak terlalu lama tapi itu akan membuat perasaan anda lebih baik dan anda bisa mengontrol lebih mudah.
4. Jangan membatasi diri
Jangan biarkan diri anda menghadapi masalah sendirian, biarkanlah orang tua, sahabat, dan teman anda tahu kalau anda sedang putus cinta, jangan malah anda mengurung diri di kamar. Mungkin dengan orang lain tahu itu akan dapat membantu anda untuk menghadapi semua masalah yang terjadi.
5. Berpikir rasional
Berpikir rasional adalah berpikir menggunakan nalar, Jadi jika anda sudah putus dengan dia berarti hubungan anda sudah berakhir. Dan yakin lah anda akan mendapatkan pengganti yang jauh lebih baik dari pada dia.
6. Jangan terlalu memaksakan diri
Jangan terlalu memaksakan diri untuk Move on darinya, karena itu tidak dapat dilakukan dengan waktu cepat. Lakukan lah secara perlahan dan jalani lah hidup anda seperti biasa sebelum anda mengenal dia, anda tidak usah lagi mempedulikan tentang kehidupannya, pedulikan lah orang-orang disekitar yang sayang pada anda.
Demikianlah artikel tentang Tips Ampuh Move on Setelah Putus, semoga dapat bermanfaat dan anda bisa Move on dari dia.